Cara Logout Akun Gmail di Aplikasi Gmail
Cara Logout Akun Gmail di Aplikasi Gmail

Cara Logout Akun Gmail di Aplikasi Gmail

Saat ini semua media atau platform sangatlah bergantung dengan google, Mulai dari Android, Windows dan lain lain pasti menggunakan Google sebagai platform yang menyediakan layan untuk memudahkan para pengguna. Dan pastinya saat ini kalian pasti memiliki gmail, Paling tidak satu gmail untuk login pada smartphone. Dengan adanya gmail kita sangat di mudahkan dalam berbagai hal dalam ber internet, Karena hampir tiap sebuah pendaftaran online memilih akun google atau gmail untuk menjamin dan memudahkan mengisi data diri para pengguna nya.

Meskipun begitu tidak sedikit orang yang tidak tau cara untuk Logout akun gmail dari sebuah smartphone maupun dari layanan website gmail, yang biasanya di manfaatkan oleh para pengguna Gmail untuk membuka gmail mereka saat tidak membawa sebuah smartphone. Terlebih lagi jika kita tidak memiliki sebuah ponsel dan kita menggunakan Pc yang biasanya bisa kita akses di warnet, Apabila kita lupa me Logout gmail maka besar kemungkinan Gmail kita akan di manfaatkan oleh orang.

Namun bila membahas gmail pada warnet kita tidak perlu khawatir karena pada saat waktu kita habis kemudian PC tersebut mati, Maka secara otomatis semua akun kita yang belum sempat di Logout akan secara otomatis Logout dan tidak akan tersimpan pada PC tersebut. maka dari itu kali ini kita akan membahas bagaimana cara Logout akun gmail di aplikasi gmail Ponsel. Untuk cara caranya bisa kalian simak pembahasan berikut ini

Cara Logout dari aplikasi Gmail

1. Buka aplikasi Gmail
2. Pilih profil yang berada pada pojok kanan aplikasi
3. Pilih kelola akun, Kemudian pilih akun google yang ingin kalian Logout
4. Pilih titik dua yang ada di pojok kanan atas lalu pilih Hapus akun
5. Setelah itu kalian telah berhasil Logout pada aplikasi Gmail tersebut

👉 TRENDING :   Cara Menghasilkan Uang Dari Buzzbreak Dengan Mudah

Kalian tidak perlu khawatir bila memilih opsi Hapus akun, Sebab opsi tersebut bukanlah untuk menghapus akun kalian secara permanen dan tidak akan bisa kalian buka kembali. Melainkan opsi Hapus aku tersebut adalah
sebuah pilihan untuk menghapus akun kalian pada perangkat tersebut. Kalian juga bisa memilih cara yang satu ini sebagai pilihan, Dengan cara menggunakan menu setting pada Ponsel kalian.

  • – Pilih pengaturan pada ponsel kalian.
  • – Setelah kalian masuk pada menu pengaturan, Kalian bisa memilih Akun/Pengguna.
  • – Pilih sebuah akun google yang ingin kalian keluarkan.
  • – kemudian pilih tombol di bagian pojok kanan untuk menghapus akun

 

Setelah itu kalian telah berhasil mengeluarkan atau Logout dari Gmail. yang caranya sangatlah mudah, Kalian bisa memanfaatkan fitur tersebut apabila kalian ingin membuka Gmail menggunakan Ponsel milik teman kalian. Yang
tujuannya adalah menjaga privasi kalian masing masing.

Kalian juga bisa memanfaatkan fitur tersebut apabila kalian ingin mengganti Ponsel kalian. Itulah tadi Pembahasan tentang bagaimana Cara Logout akun gmail di aplikasi gmail. Kalian tidak perlu khawatir karena kalian bisa login lagi di Aplikasi Gmail kapan pun kalian mau.

Kalian bisa memilih untuk membuat sebuah gmail cadangan yang bisa kalian isi menggunakan data acak atau random, Yang fungsinya adalah bila kalian lupa logout kalian tidak perlu was was dengan data dan juga privasi kalian tersebut karena biasanya hanya memerlukan nomor telpon untuk mendaftar sebuah Gmail. Meskipun kalian lupa kalian bisa mengubah kata sandi dari Gmail kalian, Yang nantinya gmail kalian yang terhubung pada tiap Device atau perangkat. bisa secara otomatis Logout dan bila ingin login harus memasukkan sandi atau password.